Beranda » Uncategorized » 5 Tips Snorkeling di Karimunjawa yang Perlu Diketahui Agar Liburan Terasa Menyenangkan

Karimunjawa menjadi salah satu destinasi wisata wajib saat berkunjung ke Kabupaten Jepara, Jawa Tengah. Berbagai aktivitas yang berbau alam bisa dicoba di pulau ini, seperti diving, hiking atau pun snorkeling di Karimunjawa. Dari sekian banyak kegiatan tersebut, snorkeling lah yang kerap kali dipilih oleh para wisatawan.  Meski demikian, bagi seseorang yang pemula atau baru pertama kali mencoba snorkeling sebaiknya mengikuti beberapa tips yang akan dijelaskan di bawah ini. Dengan melakukan tips-tips berikut, setidaknya bisa meminimalisir kemungkinan terburuk yang bisa terjadi. Berikut tips-tipsnya:

1. Ikutilah Standar Snorkeling yang Ada
Meskipun sudah berulang kali mencoba kegiatan snorkeling di tempat lain, sebaiknya tetap ikuti
standar snorkeling dari guide tour di Karimunjawa. Bagaimana pun juga, keadaan dan kondisi
karimunjawa belum tentu sama dengan tempat snorkeling anda sebelumnya.
Terlebih, di Karimunjawa terkenal dengan spot snorkeling di Karimunjawa yang memiliki karang di
laut dangkalnya. Jadi kemungkinan terkena karang tersebut akan lebih banyak lantaran tidak
mematuhi panduan dari guide tour

2. Gunakanlah Alat Snorkeling Lengkap
Alat snorkeling merupakan salah satu hal wajib yang harus digunakan oleh para wisatawan. Apalagi jika tidak bisa berenang, tentu saja tanpa adanya alat snorkeling akan sangat berbahaya. Berbeda dengan seseorang yang sudah mahir berenang dan terbiasa melakukan snorkeling.  Adapun, alat-alat snorkeling yang biasa digunakan adalah kacamata atau snorkel dan sepatu katak atau fin. Ada juga yang lebih nyaman menggunakan pelampung, maka alat ini pun bisa digunakan. Untuk harga sewanya pun biasanya termasuk dalam tarif snorkeling di Karimunjawa.

3. Gunakan pakaian Renang yang Nyaman
Tips snorkeling di Karimunjawa berikutnya adalah menggunakan pakaian renang yang nyaman. Usahakan untuk tidak menggunakan pakaian yang bisa membuat gerakan saat berenang terhambat. Jangan memakai celana jeans atau pun bahan-bahan lain yang memberatkan.  Dengan menggunakan pakaian renang yang nyaman, maka pergerakanmu saat snorkeling pun akan lebih mudah. Bagi yang berhijab, pastikan untuk menggunakan penutup kepala yang berbahan simple, tanpa ada juntaian-juntaian kain panjang. Hal ini untuk meminimalisir kemungkinan terlilit hijab.

4. Pilih Spot Snorkeling yang Disarankan
Jangan berambisi untuk mencoba spot snorkeling tanpa sepengetahuan tour guide atau pihak
setempat. Hal ini tentu bisa membahayakan diri sendiri. Apalagi, bagi seorang wisatawan pendatang
tentu tidak tahu, spot mana yang aman dan mana yang tidak.
Jika perlu tanyakan kepada tour guide, spot snorkeling yang paling cocok terutama bagi seorang
pemula. Dengan begitu, maka hal-hal yang tidak diinginkan pun bisa dihindari. Pilih spot snorkeling
sesuai instruksi dan panduan dari tour guide.

5. Jika Ada, Bawalah Kamera Underwater
Tempat snorkeling di Karimunjawa menyajikan pemandangan yang indah. Berbagai jenis terumbu karang serta ikan-ikan kecil akan memanjakan mata saat snorkeling. Nah, agar tidak ketinggalan momen sebaiknya bawalah kamera underwater.  Apabila tidak memiliki kamera underwater, bisa dengan memakai kamera ponsel yang telah dimasukkan ke dalam kantong anti air. Namun, lebih disarankan untuk menggunakan kamera underwater karena lebih aman dan mengurangi resiko ponsel terkena air.  Nah, itulah sederet tips snorkeling di Karimunjawa yang bisa dilakukan. Adapun, tips-tips di atas penting untuk dipahami dan dimengerti demi menjaga keamanan dan kenyamanan diri sendiri. Jangan lupa untuk memastikan tubuh dan kesehatan dalam kondisi yang stabil dan sehat. Dengan begitu, maka kegiatan snorkeling akan terasa lebih menyenangkan.

# Bagikan informasi ini kepada teman atau kerabat Anda

Belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi.

Komentar Anda* Nama Anda* Email Anda* Website Anda

Kontak Kami

Apabila ada yang ditanyakan, silahkan hubungi kami melalui kontak di bawah ini.